Nutrisains.com – Sendi adalah bagian tubuh yang harus dijaga kesehatannya. Hal ini karena sendi yang sehat dapat memungkinkan seseorang untuk bergerak dengan leluasa. Namun, kesehatan sendi juga bisa terganggu. Oleh sebab itu, berbagai tips berikut bisa dilakukan untuk menjaga kesehatannya.
- Jangan terlalu lama berdiam diri, selingi dengan bergerak
Duduk diam sepanjang hari, baik menonton TV, mengetik, ataupun berkendara, dapat meningkatkan risiko menyebabkan gangguan sendi. Makin banyak bergerak, sendi menjadi makin lentur dan berpeluang lebih besar untuk terhindar dari gangguan. Ambil jeda setidaknya tiap setengah jam sekali untuk bergerak aktif seperti berjalan mengambil minum atau ke toilet untuk buang air.
- Menjaga berat badan ideal
Kelebihan berat badan menyebabkan sendi-sendi tertentu, seperti sendi lutut, pinggul, dan punggung menanggung beban yang lebih besar. Makin berat bobot seseorang, maka makin tinggi risiko gangguan yang dapat timbul pada sendi. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa Anda dapat mengurangi risiko osteoarthritis lutut hingga 50% hanya dengan mengurangi 5 kg dari berat badan!
- Konsumsi kalsium dan vitamin D
Jangan lupa bahwa kalsium dan vitamin D juga berperan penting dalam meningkatkan kesehatan sendi Anda. Asupan makanan yang kaya mineral sangat penting untuk membantu tulang Anda menjadi lebih kokoh sekaligus menurunkan risiko osteoporosis. Kalsium dan vitamin D dapat dengan mudah ditemukan pada produk susu, yoghurt, brokoli, kale, buah ara, salmon, dll. Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan suplemen kalsium dengan resep dari dokter.
- Berolah raga secara teratur
Penelitian menemukan bahwa olahraga yang berperan memacu detak jantung, seperti senam aerobik, dapat meredakan pembengkakan pada sendi. Tetapi jika Anda sedang mengalami nyeri sendi, ada baiknya mencoba olahraga lain yang lebih tidak berisiko, seperti berenang atau bersepeda. Olahraga beban juga membantu membentuk otot yang menyangga sendi. Jika tidak punya dumbel, Anda dapat menggunakan botol air satu liter yang terisi penuh sebagai pengganti.
- Tetap berhati-hati
Satu hal lagi, jangan lupa untuk selalu mengenakan pelindung pada anggota badan, seperti pelindung lutut saat bermain sepatu roda ataupun helm saat bersepeda. Anda juga dianjurkan untuk menggunakan padding atau bantalan ketika melakukan olahraga berat seperti sepak bola atau bermain papan seluncur. Pelindung sendi juga berguna untuk mencegah cedera pada sendi Anda.
- Jangan abaikan pemanasan
Banyak atlet profesional dan dokter yang setuju akan pentingnya pemanasan sebelum berolahraga. Lakukan pemanasan tubuh sebelum latihan agar tubuh dapat beradaptasi dengan gerakan. Pemanasan dapat dilakukan sekitar 5-10 menit sebelum berolah raga.
- Memeriksakan diri ke dokter
Selain berbagai langkah di atas, disarankan untuk segera memeriksakan diri ke dokter jika Anda mengalami rasa sakit akibat gangguan sendi. Penanganan yang cepat dan tepat akan mencegah tingkatan gangguan menjadi lebih parah.
There are no comments yet